Langsung ke konten utama

Selingkuh itu indah, Hentikan..!!!

Stop, Selingkuh itu indah..


Masalah perselingkuhan memang tak selamanya menimpa pada pasangan yang sudah menikah. Mereka yang baru berikrar dalam hubungan pacaran pun seringkali terjerat dalam masalah yang rumit ini. Benarkah?

"Benar. Masalah perselingkuhan memang mudah sekali terjadi dalam sebuah hubungan, baik itu hubungan pernikahan ataupun pacaran. Baik itu hubungan yang telah dibina sekian lama ataupun hubungan yang baru saja dibina. Hal ini disebabkan beraneka ragamnya faktor-faktor yang datang silih berganti, ditambah lagi dengan kehadiran pihak ketiga yang amat memikat dan memberikan pesona yang luar biasa," jelas psikolog dari Jagadnita Consulting, Dra Clara Istiwidarum K MA CPBC.

Menurut Clara, tahap pacaran merupakan tahap di mana seorang pria mengenal pasangannya lebih dekat dan lebih dalam lagi. Dalam tahap ini ada penjajakan dari kedua belah pihak dan harus ada komitmen yang kuat dalam membina hubungan yang serius. "Tentunya untuk menghindari perselingkuhan dibutuhkan hubungan yang sehat," ujar Clara.

Untuk menciptakan hubungan yang sehat itu tentu saja tidak sulit. Asalkan masing-masing pasangan mau melaksanakan tips yang disarankan Clara. Di antaranya masing-masing pasangan harus mau memberikan ruang satu sama lain dengan tidak mengekang, menjaga kepercayaan dan komitmen, dan tidak ada keinginan dari salah satu pasangan untuk menyeleweng.

Menurut Clara lagi, perselingkuhan memang tidak hanya menimpa kaum lelaki. Terkadang para perempuan pun tak lepas dari masalah ini. Hanya, kali ini Clara memberikan informasi pria yang mudah berselingkuh itu bisa dilihat dari ciri-ciri seperti kepribadian yang tidak matang, ingin mendapat pengakuan tidak hanya dengan satu wanita, tidak nyaman atau stres dengan wanita yang ada di sampingnya, selalu tebar pesona di mana saja, tidak berani untuk berkomitmen, komunikasi yang tidak terbuka dan hanya rutinitas, pernah trauma dengan kejadian yang telah terjadi, misalnya pria tersebut melihat ayahnya memperlakukan ibunya semena-mena.

Nah, agar kejadian tersebut tidak menimpa Anda, Clara memberi masukan positif kepada masing-masing pasangan agar senantiasa menanamkan sikap perhatian yang sesungguhnya dan bukan hanya rutinitas, memberi keyakinan untuk menjaga cinta yang ada dan tidak selingkuh, pengertian dari kedua belah pihak, tidak selalu bertengkar dalam mencari solusi untuk menyelesaikan masalah, tidak egois dan tidak posesif, serta tidak tebar pesona dengan wanita atau pria lain.
 

Suami kecanduan situs porno?
Suami kepergok sedang melihat adegan syur di layar komputer. Apa yang harus Anda lakukan? 


Pria hobi memandangi foto atau adegan syur di depan layar komputer bukanlah hal mengejutkan. Apalagi, saat ini situs-situs porno makin banyak dan mudah diakses. Tak salah, jika survey yang dilakukan Kinsey Instute, AS menyimpulkan, 97 persen pria mengaku pernah mengakses situs porno.

"Pria sangat suka melihat wanita cantik dan seksi. Di tambah lagi, pria itu lebih cepat bergairah, karena memiliki hormon testoteron yang 20 kali lebih besar volumenya dibandingkan wanita. Situs-situs inilah yang bisa memuaskan hasratnya di saat sang istri absen bercinta," kata dr. Ryan Thamrin, seksolog dari Klinik Arthasari, Jakarta.

Lantas, apa alasan pria hobi mengakses situs porno? Bagi kebanyakan pria, situs porno bisa dibilang sebagai bonus. Sesuatu yang bisa dia kerjakan di waktu luang, terutama ketika Anda sedang tidak berada di sampingnya untuk memuaskan hasratnya. 

Yang perlu diperhatikan, sebenarnya apa yang dicari suami dari kebiasaan ini. Jika sekadar iseng, menurut dr. Ryan, kondisi ini masih dalam batas wajar. Positifnya, adegan erotis yang dia tonton dari situs ini bisa menjadi referensi gaya bercinta baru.

Namun, efek negatifnya, jika suami melakukan kebiasaan ini sebagai 'pelarian' dari masalah yang dihadapinya bersama Anda. "Suami dapat menjadikan hobi ini sebagai pengganti aktivitas bercinta. Dan, itu yang bahaya. Jika suami sudah membandingkan Anda dengan wanita seksi di layar komputer, kondisi ini bisa menjadi cikal bakal perselingkuhan di masa mendatang ," ujarnya menambahkan.

Agar suami tidak kebablasan selalu menyantroni situs-situs erotis ini, Anda bisa mendeteksi lewat perubahan perilakunya. Antara lain:

- Suami tak lagi bersosialisasi seperti dulu. Di rumah, dia lebih banyak menghabiskan waktu di depan komputer. Ketika mengecek dari fitur 'history', Anda menemukan sejumlah daftar alamat situs porno.

- Dia tidak lagi tertarik untuk bercinta. Ketika Anda berusaha mengajak bercinta, dia selalu menolak. Jika pun bercinta, suami sulit ereksi atau mengalami ejakulasi dini. "Hal ini bisa jadi karena saat bercinta, ia lebih memilih berfantasi tentang foto atau adegan syur yang dilihatnya," ujar dr. Ryan.

Jika Anda sudah melihat gelagat suami yang mencurigakan, sebaiknya jangan langsung dikonfrontasi dan melarangnya melakukan hal itu lagi. Cara ini justru bisa membuatnya tersinggung. Bisa jadi, suami malah makin penasaran, dan melakukannya diam-diam di luar rumah.

Karena itu, cobalah melakukan pendekatan secara elegan. Ketika Anda melihatnya sedang menjelajahi situs-situs porno, cobalah menghampirinya. Anda bisa merangkulnya sambil berkata, "Lagi lihat apa sih, sayang? Ajak-ajak, dong." Setelah itu, ajak dia ngobrol tentang kebiasaannya ini.

Siapa tahu, Anda juga akhirnya mengetahui alasan suami hobi menjelajahi situs-situs erotis ini. Dan, jika ternyata ada konflik dibalik kebiasaan ini, Anda berdua bisa saling introspeksi diri.

Terimakasi - ref post : http://www.artikelpernikahan.com

Komentar

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan PESAN dan KESAN sahabat setelah membaca Artikel ini >>
1. LINK AKTIF tidak diperbolehkan di komentar ini.
2. Mari berbagi, berdiskusi dengan berkomentar yang efektif dan membangun
3. Berkomentar hari ini, maka hari itu juga saya akan berkunjung ke Blog sahabat

Postingan populer dari blog ini

Filsafat Huruf Jawa (Hanacaraka)

Makna dan Filsafat Huruf Jawa Ha-Na-Ca-Ra-Ka  berarti ada ” utusan ” yakni utusan hidup, berupa nafas yang berkewajiban menyatukan jiwa dengan jasat manusia. Maksudnya ada yang mempercayakan, ada yang dipercaya dan ada yang dipercaya untuk bekerja. Ketiga unsur itu adalah Tuhan, manusia dan kewajiban manusia ( sebagai ciptaan).• Da-Ta-Sa-Wa-La  berarti manusia setelah diciptakan sampai dengan data ” saatnya ( dipanggil ) ” tidak boleh sawala ” mengelak ” manusia ( dengan segala atributnya ) harus bersedia melaksanakan, menerima dan menjalankan kehendak Tuhan. Pa-Dha-Ja-Ya-Nya  berarti menyatunya zat pemberi hidup ( Ilahi) dengan yang diberi hidup ( makhluk ). Maksdunya padha ” sama ” atau sesuai, jumbuh, cocok ” tunggal batin yang tercermin dalam perbuatan berdasarkan keluhuran dan keutamaan. Jaya itu ” menang, unggul ” sungguh-sungguh dan bukan menang-menangan ” sekedar menang ” atau menang tidak sportif.• Ma-Ga-Ba-Tha-Nga  berarti menerima segala yang diperintahkan dan

Nafsu Birahi Anak Sekolah

Nafsu Birahi Anak Sekolah (Edukasi) Bila esok itu ada.. tetaplah kau disana.. dihari hari yang kujalani nanti. agar sepertinya kisah ini bukan seperti pelangi.. indah sesaat lalu pergi lagi… Namun setelah saat itu keindahannya tak kutemukan lagi kita semua tahu tak ada badai yang harus di halau,,, tak ada lubang yang harus tertutupi tak ada kekosongan yang harus di isi,,,  Semua sudah jelas tak ada lagi bait-bait yang meski du untai dalam sebuah kisah karena kau, aku dia tahu semua telah berakhir…. Source Ok sahabat, terimakasih sebelumnya sudah mampir di Kradenan . Dengan aktifitas yang sangat padat saya ' admin   berupaya untuk meluangkan sedikit waktunya untuk berbagi. Kali ini mungkin agak berbeda dengan apa yang sebelumnya pernah  ' admin   postingkan. Sudah merupakan bukan rahasia umum lagi dengan kisah-kisah yang tak tabu lagi, yang banyak dialami saudara-saudara di sekitar kita. Tulisan ini diawali dengan kisah nyata: Sebu

Filosofi Kupu-Kupu

Ilmuwan paling terkemuka abad-20, Albert Eisntein mengatakan, "Hanya orang-orang gila yang mengharapkan hasil berbeda tetapi menggunakan cara-cara yang sama." Filsafat Kupu-Kupu Kami belajar pada kupu-kupu. Bukankah kupu-kupu terlihat elok rupawan dan memukau banyak mata? Padahal, awalnya dia hanya seekor ulat yang menjijikkan. Tapi setelah ia berubah rupa menjadi kupu-kupu yang cantik, siapa yang tidak suka melihatnya? Sejarah hidup kupu-kupu Sebelum ia bersalin rupa menjadi elok dan cantik, ia telah melewati berbagai tahap kehidupan. Dulu, ia hanya seekor ulat yang buruk rupa, hidupnya merayap di dahan dan dedaunan, dan kalau tidak beruntung hidupnya berakhir di makan burung atau serangga pemangsanya. setelah matang menjalani kehidupan sebagai ulat, ia pun mencari tempat yang aman dan berubah menjadi kepompong. Badanya terbujur kaku menggantung di dahan dan dedaunan. Ia tak peduli walau siang hari panas terik menyengatnya, dan malam hari dingin menusuknya. B