Langsung ke konten utama

Postingan

Semangat Kerja Walaupun Jomblo

Jomblo Semangka Jodoh akan menemukan jalannya sendiri, begitulah kalimat bijak yang menjadi penghibur sekelompok orang yang menyebut diri mereka jomblo alias belum memiliki pasangan. Sebenarnya menjadi jomblo bukanlah keinginan sebagian besar para jomblo saat ini. Mereka  umumnya mengaku ingin memiliki pasangan, namun merasa belum menemukan pasangan yang tepat untuk dijadikan teman hidup selamanya. Memilih teman hidup memang tidak mudah, bila salah pilih maka akan menjadi masalah saat berumah tangga nanti, maka dari itu memang lebih baik menjomblo daripada tergesa-gesa memutuskan memilih pasangan yang sebenarnya tidak cocok/tidak sesuai dengan kepribadian kita. Bila merasa menjadi jomblo lebih baik daripada tergesa-gesa memilih pasangan yang kurang pas, maka sebaiknya jadilah Jomblo Semangka alias jomblo semangat kerja. Mengapa Jomblo Semangka?  Berikut alasannya : 1. Bekerja dapat mengalihkan kita dari pikiran-pikiran negatif, misalnya pikiran yang menerka-n

Makna Dari Sebuah Nilai Cinta

Nilai Cinta Terkadang dalam menjalani kehidupan ini apa yang dulu begitu dipandang agung, mulia, murni dan suci dan tentu saja bernilai tinggi dengan berkembangnya peradaban maka nilainya pun menjadi kabur, nilai cinta menjadi luntur dan mungkin sekedar simbol kata-kata yang tak bermakna lagi. Berapa kah nilai cinta kita? Sekarang ini bukankah cinta bernilai materi? Ada orang yang memaksakan mencintai pasangannya kalau materinya memadai, ketulusan dan kemurnian rasa terdegradasi dengan melambungnya impian bahwa rasa bukan lagi tetapi materi dan sejenisnya itu yang terpenting. Berapa kah nilai cinta kita? Jangan-jangan nilai rasa kita pun luntur dengan berlalunya waktu seiring keriput mulai mendera dan kegantengan serta kecantikan mulai memudar maka bersamaan dengan itu peralihan rasa ke orang lain pun terjadi. Berapakah nilai cinta kita? apakah cinta kita terukir dalam ukuran rupiah? sehingga terkadang kalau rupiah lancar cinta pun mantap rasanya, dapatkah ra